Monday, April 26, 2021

Menyusun Teks Eksplanasi


Teks eksplanasi dikembangankan berdasarkan dua pola, yaitu kausalitas (sebab-akibat) dan kronologis (urutan waktu).

1. Kausalitas (sebab-akibat)
Pola pengembangan kausalitas merupakan jawaban atas pertanyaan “mengapa”. Pola pengembangan ini ditandai dengan konjungsi/kata penghubung kausalitas (sebab-akibat), yaitu sebab, karena, oleh sebab itu, oleh karena itu, dan sehingga.

Contoh paragraf yang menggunakan pola pengembangan kasualitas.
(a) Kemiskinan terjadi sebab beberapa faktor, salah satunya adalah keterbatasan kelengkapan pendidikan dan pemenuhan kebutuhan sehari-hari. Bangkrut, musibah, perbudakan, struktur sosial juga menjadi faktor penyebabnya. Struktur sosial dan perilaku menjadi dominasi faktor masalah kemiskinan.
(b) Badai matahari adalah suatu proses terjadinya pelepasan energi magnetik karena peningkatan suhuplasma matahari dan partikel-partikel lainnya yang terbentuk di lapisan atmosfer matahari. Pelepasan energi matahari ini menyebabkan ledakan dahsyat ke luar angkasa dengan kecepatanlebih dari satu juta mil per jam.
Kutipan (a) menjelaskan faktor penyebab kemiskinan dan kutipan (b) menjelaskan penyebab terjadinya badai matahari. Berdasarkan pengembangannya, kedua teks tersebut disusun dengan pola kasualitas yang ditandai dengan konjungsi (a) sebab dan (b) karena. Hubungan antarkalimatnya menyatakan pola hubungan sebab-akibat.

2. Kronologis (urutan waktu)
Pola pengembangan kronologis merupakan jawaban atas pertanyaan “bagaimana”. Pola pengembangan ini ditandai dengan konjungsi/kata penghubung kronologis (konjungsi temporal), yaitu pada mulanya, awalnya, lalu, kemudian, sebelumnya, selanjutnya, berikutnya, hingga, sejak, dan pada akhirnya..

Contoh paragraf yang menggunakan pola pengembangan kronologis.
(a) Patahan yang besar akan menghasilkan tenaga gelombang yang besar pula. Beberapa saat setelah terjadi gempa, air laut akan surut. Setelah surut, air laut kembali ke arah daratan dalam bentuk gelombang besar.
(b) Matahari memiliki aktivitas tersendiri, di antaranya adalah adanya rotasi dan aliran massa atau konveksi yang terjadi dalam perut matahari yang mempengaruhi gaya magnetnya. Lalu, ketika matahari berada pada periode solar maksimum, matahari berada dalam keadaan aktif, plasma matahari pun mengalami peningkatan suhu sampai jutaan derajat celcius.
Kutipan (a) menjelaskan proses terjadinya tsunami dna kutipan (b) proses terjadinya badai matahari. Berdasarkan pengembangannya, kedua teks tersebut disusun dengan pola kronologis yang ditandai dengan konjungsi (a) setelah dan (b) lalu. Hubungan antarkalimatnya menyatakan pola hubungan kronologis atau urutan terjadinya peristiwa.

Setelah memahami pola pengembangan teks eksplanasi, kita belajar langkah-langkah menyusun teks eksplanasi sebagai berikut.
  1. Menentukan topik, dengan kriteria topik itu harus menarik, dikuasai, dan aktual.
  2. Menyusun kerangka teks, yakni dengan mengembangkan topik utama ke dalam rincian-rician topik yang lebih spesifik. Topik-topik itu dapat disusun dengan urutan kronologis atau kausalitas
  3. Mengumpulkan bahan, berupa fakta atau pendapat para ahli terkait dengan topik yang dikembangkan; dari berbagai sumber, misalnya melalui observasi lapangan ataupun dengan studi literatur. Mengembangkan kerangka yang telah disusun menjadi teks eksplanasi yang lengkap dan utuh, dengan memperhatikan struktur bakunya: identifikasi fenomena, proses kejadian, dan ulasan. Perhatikan pula kaidah-kaidah kebahasaan yang berlaku pada teks ekspalansi.




EmoticonEmoticon